Artikel

Tips Tingkatkan Imun Tubuh Si Kecil Jelang PTM 100%

19 Januari 2022
Tips Tingkatkan Imun Tubuh Si Kecil Jelang PTM 100%

Dengan diterbitkannya Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 Menteri, sekolah-sekolah yang berada di wilayah PPKM Level 1 dan 2 saat ini sudah bisa menggelar pertemuan tatap muka setiap hari dengan jumlah siswa 100 persen. Nah, jika sekolah Si Kecil sudah berencana menggelar PTM 100%, maka Wong Coco Family bisa mempersiapkan kebutuhannya agar dapat bersekolah dengan aman tanpa rasa khawatir.

 

Salah satu hal yang penting untuk dipersiapkan adalah imun anak. Pastikan ia sudah mendapatkan vaksin Covid-19, minimal suntikan pertama dan untuk meningkatkan imun Si Kecil jelang PTM 100%, berikut adalah tips untuk meningkatkan imun tubuh anak.

 

  1. Istirahat yang cukup

Jadwal tidur yang buruk bisa berpengaruh pada sistem kekebalan tubuh. Karena itu, pastikan Si Kecil mendapat istirahat yang cukup dan membuat jadwal tidur yang sama setiap malam. Agar ia cepat terlelap, ada baiknya memastikan kamar dalam keadaan yang tenang dan gelap.

 

  1. Konsumsi makanan bernutrisi

Sistem kekebalan tubuh manusia sebagian besar dibangun dari makanan yang bernutrisi. Agar nutrisi Si Kecil terpenuhi, pastikan Si Kecil mengonsumsi makanan bernutrisi, seperti buah dan sayuran yang penuh dengan vitamin dan nutrisi penting.

 

  1. Rutin berolahraga

Tidak hanya orang dewasa, anak-anak juga perlu berolahraga karena bisa meningkatkan imun tubuh. Dilansir dari laman Republika, rekomendasi Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS) menyarankan anak berolahraga sekitar satu jam per hari, seperti berjalan santai atau bersepeda.

 

Itulah beberapa tips tingkatkan imun tubuh Si Kecil jelang PTM 100%. Semoga informasinya bermanfaat dan ingat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan ya Wong Coco Family!

“Lihat Artikel Lainnya”

Cukup Rajin Cuci Tangan, Flu Bisa Dicegah

Cukup Rajin Cuci Tangan, Flu Bisa Dicegah

Pasti tidak sedikit dari Wong Coco Family yang pernah mendengar sebuah saran, kalau tidak mau tertular flu maka sebaiknya kita rajin mencuci tangan. Benarkah saran ini atau hanya sekedar mitos belaka yang tidak perlu dipercaya? Penting untuk diketahui, tangan adalah salah satu bagian tubuh yang paling sering kita pakai untuk berkegiatan. Saat tangan kita memegang atau menyentuh benda - benda, kemungkinan bakteri banyak bersarang di bagian tubuh yang satu ini juga semakin besar. Dilansir dari laman situs DetikHealth, seorang ahli kesehatan bernama dr. Helmin Agustina Silalahi, mengungkapkan, "Virus flu akan menular melalui benda-benda di sekitar manusia melalui salah satu organ tubuh yang paling mobile, yaitu tangan. Kebersihan tangan akan membantu mencegah perpindahan virus dari tangan penderita ke tubuh manusia sehat lainnya." dr. Helmin menambahkan, cuci tangan ini semakin penting dilakukan saat kita sedang terkena flu. Kenapa? Karena tangan akan menjadi lebih sering terkena bagian mulut dan hidung saat sedang bersin. Karena itulah penting untuk lebih rajin mencuci tangan supaya orang sekitar kita tidak ikut terkena virus flu. Mencuci tangan terbukti efektif untuk menghilangkan berbagai macam virus, kuman, dan bakteri yang ada di tangan kita. Tapi ingat, jangan asal mencuci tangan. Cara mencuci tangan yang tepat adalah dilakukan selama 10 detik di bawah air yang mengalir dan sebaiknya memakai sabun. Selain harus lebih rajin mencuci tangan, mereka yang terkena flu juga disarankan untuk menggunakan masker dan segera mengonsumsi obat-obatan yang tepat agar bisa lekas sembuh. Jika sudah mengonsumsi obat-obatan tapi belum juga sembuh, segeralah periksa ke dokter atau klinik terdekat untuk mendapat pengobatan yang lebih akurat!

 16 Januari 2020
Manfaat Konsumsi Aloe Vera untuk Kesehatan Jantung

Manfaat Konsumsi Aloe Vera untuk Kesehatan Jantung

Tidak terbantahkan, penyakit jantung merupakan penyakit yang paling ditakuti banyak orang. Kenapa bisa penyakit ini sangat ditakuti oleh banyak orang? Karena penyakit jantung bisa terjadi secara tiba-tiba, kapan saja dan bisa menimpa segala usia. Salah satu cara mencegah kita terkena penyakit jantung adalah dengan mengonsumsi aloe vera secara rutin. Nutrisi yang terkandung pada lidah buaya konon mampu menjaga kesehatan jantung dan menurunkan risiko terkena serangan jantung. Berikut penjelasan lebih lengkapnya. Dilansir dari laman situs tribunnews,com, hasil penelitian menunjukkan bahwa aloe vera tersusun oleh 96% air dan 4% padatan yang terdiri dari 75 komponen senyawa berkhasiat, seperti vitamin A, B1, B2, B3, B12, C, E, choline, inositol dan asam folat. Nah, menurut informasi pada laman situs sehatq.com, antioksidan vitamin C pada lidah buaya bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat pada darah penyebab penyakit jantung. Jadi bisa disimpulkan, aloe vera bisa membantu menurunkan risiko terkena penyakit jantung. Itulah penjelasan singkat tentang manfaat aloe vera yang bisa membantu mencegah terkena penyakit jantung. Semoga informasinya bermanfaat untuk Wong Coco Family. Untuk Anda yang ingin mengonsumsi Aloe Vera, Wong Coco Aloe Vera bisa menjadi pilihan yang cocok bagi kamu yang ingin mengonsumsi Aloe vera. Selain praktis karena bisa dikonsumsi langsung atau digunakan sebagai salah satu bahan makanan dan minuman, Wong Coco Aloe Vera dibuat dengan Aloe Vera dari perkebunan sendiri dan tanpa pemanis buatan.

 28 April 2020